Ketua STIE Rahmaniyah Sekayu Meyudisium 158 Lulusan

No. 013/STIER/Znd/VII/2016   Zainudin   yudisium   Selasa, 26 Juli 2016   2367

Ketua STIE Rahmaniyah Sekayu Meyudisium 158 Lulusan

Ketua STIE Rahmaniyah Sekayu Meyudisium 158 Lulusan

Bertempat di Gedung Dharma Wanita Sekayu, Ketua STIE Rahmaniyah Sekayu, Desi Ulpa Anggrani, S.E., M.M., M. Si., meyudisium 158 lulusan. Jumlah tersebut dari Program Studi S1 Manajemen berjumlah 128 orang dan Program Studi S1 Akuntansi berjumlah 30 orang.

Sebagai lulusan terbaik pada yudisium XV Program Studi S1 Manajemen adalah Yulianti Nur Pratiwi dengan IPK 3,72. Untuk Program Studi S1 Akuntansi Solekan dengan IPK 3,72 yang merupakan yudisium IX.

Hingga yudisium periode ini, Program Studi S1 Manajemen telah meyudisium 1.500 orang sedangkan Program Studi S1 Akuntansi 310 orang.

Ketua STIE Rahmaniyah Sekayu menyampaikan bahwa dosen tetap Program Studi S1 Manajemen dan S1 Akuntansi 100% telah berpendidikan S2 dan terdapat 4 orang telah menempuh pendidikan S3.

Dalam meningkatkan kompetensi lulusan, Program Studi S1 Manajemen dan S1 Akuntansi  akan melakukan peninjauan dan perubahan kurikulum dengan melibatkan stake holder dan pengguna lulusan.


Berita Terkait
. AGENDA KAMPUS .